“Makanya saya bilang sebetulnya semua bisa diselesaikan dengan pelibatan partisipasi aktif masyarakat itu secara berkeadilan,” katanya.
Dan menurutnya, Musrembang yang selama ini dilakukan, tidak secara langsung melibatkan masyarakat. Melainkan, hanya sebatas formalitas saja. Lantaran aspirasi masyarakat tidak benar-benar terserap dalam rencana pembangunan tersebut.
Pria yang juga dikenal sebagai Ketua Forum Honorer Kota Serang itu menegaskan, dalam konsepnya masyarakat benar-benar akan dilibatkan secara aktif mulai dari perencanaan dalam suatu wadah community center.
Community center atau pusat komunitas nantinya akan dibentuk di tengah masyarakat, agar aspirasi yang disampaikan benar-benar terakomodir dalam penyusunan perencanaan pembangunan.
Tidak hanya dilibatkan dalam penyampaian aspirasi, namun juga turut dilibatkan dalam proses perencanaan, penyusunan, hingga pengawasan pelaksanaan program pembangunan di Kota Serang.