TANGERANG — Meningkatkan motorik siswa tidak mudah karena diperlukan kesabaran dalam melatihnya. Meningkatkan motorik, melatih mereka siswa dalam kepekaan dan kreativitas.
Para guru juga wajib tahu karakter siswa seperti apa, agar bisa mudah melatih motorik siswa dalam belajar dan kegiatan lainnya. Meningkatkan motorik penting dalam mengerjakan sesuatu.
Kepala SDN Sindang Jaya III Wandi mengatakan, melatih motorik siswa dilakukan dalam rangka membentuk siswa untuk bisa aktif dan juga lebih peka dalam kegiatan belajar. Karena, dengan melatih motorik siswa juga bisa meningkatkan semangat belajar siswa.
”Kita melatih motorik siswa untuk meningkatkan daya ingat dan kepekaan siswa, kita berikan permainan agar melatih kekompakan, melatih kepekaan, dan melatih daya pikir siswa,” ujarnya kepada Banten Ekspres, Selasa (25/6).
Wandi menambahkan, guru menjadi tombak dalam melatih motorik siswa, karena semua bisa dilakukan oleh guru untuk bisa meningkatkan kemampuan siswa. Selain itu, guru juga mempunyai tanggungjawab dalam perkembangan siswa.