Helmy Halim Disebut Petarung Sejati di Pilkada 2024 Serentak, Simak Alasannya?

Helmy Halim Disebut Petarung Sejati di Pilkada 2024 Serentak, Simak Alasannya?
Helmy Halim, Bos Media di Kota Tangerang, Bakal Calon Walikota di Pilkada 2024. (Credit: Ahmad Syihabudin/Banten Ekspres)

TANGERANG — Menjadi salah satu Bakal Calon Walikota Tangerang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, pada 27 November mendatang, Helmy Halim disebut sebagai petarung sejati yang pantang menyerah apalagi mundur dari pencalonan.

Sosok Helmy Halim, dinilai terus bergerak dan berjuang untuk mendapatkan rekomendasi atau surat tugas dari beberapa partai politik yang ada di Kota Tangerang. Koalisi 20 persen.

Bacaan Lainnya

Dan itu merupakan syarat mutlak yang harus ditempuh seorang bakal calon untuk mendaftarkan diri di Komisi Pemilihan Umum (KPU) kota Tangerang, pada bulan Agustus mendatang.

Sanjungan dan penilaian itu disampaikan langsung oleh Ketua atau Tokoh Muda, Cerdas dan Inovatif disingkat MCI, Kota Tangerang, Asep Wawan Wibawan.

Asep merupakan sosok yang rajin mengkritisi para pemangku kebijakan dan proses pesta demokrasi pada kontestasi Pileg, Pilpres maupun Pilkada.

“Helmy Halim telah membuktikan bahwa dirinya adalah pejuang demokrasi sejati yang patut di apresiasi. Sebagai bakal calon walikota Tangerang,  beliau terus bergerak , pantang menyerah untuk mendapatkan dukungan dari beberapa partai politik,” kata dia.

Menurutnya lagi, Bacalon Walikota Helmy Halim seakan memberikan kesan, bahwa dalam Pilkada itu hal yang paling penting untuk disikapi bukankah kalah atau menang. Akan tetapi bagaimana agar proses pesta demokrasi bisa berjalan dengan baik.

“Kita semua khususnya rakyat kota Tangerang berharap pesta demokrasi Pilkada dapat berjalan dengan jujur, adil dan bermartabat, aman dan damai, menghasilkan pemimpin yang amanah dan dapat membawa kesejahteraan bagi rakyat Kota Tangerang,” ujar Asep.

Lebih lanjut Asep, kembali meyakinkan bahwa  Helmi Halim adalah sosok yang akan mampu membawa perubahan Kota Tangerang menjadi Kota kebanggaan masyarakatnya.

“Saya sama sekali belum pernah berkomunikasi dengan pak Helmy Halim. Namun, dari kegigihannya telah memberikan keyakinan bahwa Ia patut diberikan kesempatan untuk menjadi bakal calon pemimpin Kota Tangerang. Saya yakin Helmy akan mampu membawa perubahan Kota Tangerang berkembang kearah yang jauh lebih baik,” bebernya.

Diakui Asep, Helmy Halim saat ini memang belum bisa membuktikan kelayakannya, karena memang belum menjabat sebagai orang nomer satu di Kota Tangerang. Kendati demikian, menurut Asep, bagaimanapun juga segala bentuk perjuangan Helmy Halim saat ini patut diapresiasi.

Sambung Asep, Ia yakin sebagai petarung Helmy Halim tidak akan terpengaruh oleh isu  Incumbend lebih memilki, kekuatan, keunggulan dan  dukungan dari partai politik besar di kota Tangerang.

“Dia (Helmy) petarung yang tidak mundur dari pencalonan, beliau tetap tampil, maju dan bergerak sebagai salah satu bakal calon walikota Tangerang 2024 – 2029,” tukasnya.

“Beliau (Helmy) sangat layak disebut pejuang demokrasi sejati,” Imbuhnya.

Pos terkait