“Jadi, para pemenang nantinya akan di delegasi Kecamatan Jatiuwung di kompetisi tingkat kota, dan seterusnya,” ujarnya.
Edih mengatakan, gelaran STQ ini merupakan kegiatan yang memberikan ruang untuk putra-putri generasi penerus bangsa, khususnya di wilayah Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang dalam upaya membumikan nilai-nilai Qur’ani.
“Kegiatan ini sebagai upaya membudayakan syiar Islam yang memberikan ruang bagi putra-putri kita,” imbuhnya
Selain itu, kata Edih, gelaran STQ ini juga sebagai langkah untuk meningkatkan pemahaman, dan pengamalan serta memasyarakatkan kecintaan terhadap Al-Qur’an sejak dini. Selain itu,
Dia berharap, ajang STQ ini dapat mengembangkan kemampuan dan memperkuat daya ingat para generasi muda agar lebih fokus dalam pemahaman Al-Qur’an. Selain itu, kegiatan ini dapat memperluas pengetahuan generasi muda mengenai Al-Qur’an dan Al-Hadits.
“Tentunya, peserta di ajang ini diharapkan dapat terus meningkatkan prestasinya, membumikan Al-Qur’an, dan menjadi santri dan santriwati yang membanggakan,” tutupnya.