Hal yang sama juga dikatakan oleh salah satu warga bernama Yanto. Kata dia, warga sudah lama mengindam-ngidamkan bantuan berupa air bersih. “Selama bertahun-tahun bendung ini mengkonsumsi air payau, bahkan airnya seperti diberi garam. Asin,” akunya.
Maka dengan adanya hal ini, Pemerintah Kota Serang bersama dengan Organisasi Masyarakat (Ormas) yang ada di Provinsi Banten dan juga Polresta Serang Kota memberi bantuan berupa sumur bor kepada masyarakat Kampung Bendung RT. 004 RW. 002.
BACA JUGA: Air Sumur Berasa Asin, Pengadaan Sarana Air Bersih Dinas Tidak Sesuai Harapan Warga
Dan sudah dilakukannya pengeboran dengan kedalam sumur sedalam 134 meter.
Pada saat melakukan peninjaun lokasi pengeboran, Penjabat Wali Kota Serang dengan secara langsung membuktikan bahwa masyarakat Kampung Bendung kini sudah mendapatkan air bersih dengan mencicipi air hasil dari pengeboran. “Alhamdulillah air sudah bersih dan layak pakai untuk mandi dan keperluan lainnya,” katanya.