“Ya, saya diminta untuk meningkatkan lagi kolaborasi dengan partai lain dan khususnya Golkar,” tambahnya.
Mantan Wakil Wali Kota Tangsel ini menjelaskan, pengurus PDI Perjuangan juga menyampaiakan nanti pada waktunya dirinya akan diberikan rekomendasi.
“Jadi saya yakin bahwa PDIP akan menerbitkan rekomendasi pada saya pada waktunya,” jelasnya.
Mantan birokrat Pemkab Tangerang ini meyakini terkait persentase dukungan yang diberikan PDIP sangat besar untuk dirinya.
“Kalau soal chemistry alhamdulliah saya nyambung, dengan partai lain juga. Semua partai dengan pengurus nyambung karena mereka teman-teman juga,” tutupnya. (bud)