SERANG — Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (DPKD) Kabupaten Serang, berencana ingin memunculkan sejumlah cerita lokal asli Kabupaten Serang, yang bertujuan untuk bisa menepis meluasnya budaya luar daerah.
Salah satu upaya yang dilakukan yakni, dengan cara mengadakan lomba mendongeng yang dapat menggali potensi cerita daerah, agar bisa terangkat kembali bahkan apabila memungkinkan bisa menjadi identitas daerah.
Kepala DPKD Kabupaten Serang Aber Nurhadi mengatakan, lomba mendongeng ini sudah dilakukannya sejak dua tahun lalu, yang dimana setiap anak menceritakan dongeng sejarah yang dimiliki Kabupaten Serang.
Sehingga, dengan begitu dapat memberikan kesempatan pada anak-anak untuk mencintai kearifan lokal, supaya di era modernisasi ini budaya Kabupaten Serang tidak ditinggalkan.
“Belum banyak yang tahu sejarah budaya di Kabupaten Serang, yang mereka tahu itu seperti Lutung Kasarung, Tangkuban Perahu, dan lainnya,” ujarnya.