TIGARAKSA — Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tangerang Muhamad Umar membantah kurangnya logistik Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) Pilkada serentak 2024. Ia menuturkan, kelengkapan alat dan atribut kerja petugas sudah seluruhnya dibagikan.
”Semua udah terpenuhi. Itu di kecamatan mana (logistik kurang -red). Semua sudah distribusikan,” katanya saat dikonfirmasi Banten Ekspres, Senin (8/7/2024).
Diketahui, Pantarlih direktrut Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tangerang untuk mengerjakan pencocokan dan penelitian (coklit) daftar pemilih Pilkada serentak 2024. Petugas yang direkrut sebanyak 8.706 orang yang bekerja selama sebulan hingga 25 Juli 2024.
Terkait fakta lapangan yang ditemukan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Umar mengatakan, menunggu informasi resmi. ”Temuan? Kami belum dapat dari Bawaslu. Iya tapi kami belum menerima,” jelasnya.