TANGERANG — Latihan Dasar Kepimpinan Siswa (LDKS) di SMPN 3 Tigaraksa rutin diselenggarakan. Ini karena LDKS berguna sebagai bekal siswa menjadi pemimpin.
LDKS di SMPN 3 Tigaraksa diikuti oleh semua siswa. LDKS adalah pelatihan yang berkaitan dengan kepemimpinan yang bersifat mendasar. Pelatihan tersebut menjadi bekal siswa untuk menumbuhkan jiwa kepemimpinan, agar dikemudian hari dapat menjadi pemimpin.
Kepala SMPN 3 Tigaraka Asep Jaja mengatakan, LDKS penting bagi siswa. Dia yakin, suatu saat siswa yang ada bisa menjadi pemimpin yang bertanggungjawab. Maka itu, LDKS digelar untuk siswa agar menjadi bekal mereka dikemudian hari.
”Adanya LDKS sangat bermanfaat, seperti siswa mempunyai jiwa kepemimpinan, mempunyai ilmu manajemen, disiplin, tanggungjawab, religius, berpikir kritis, serta mempunyai kepedulian yang tinggi,” ujarnya kepada Banten Ekspres, Senin (8/7).
Asep menambahkan, dengan siswa mengikuti LDKS siswa bisa mempunyai dasar ketika mereka menjadi pemimpin, misalnya ketua OSIS ataupun ketua lainnya di sebuah organisasi. Jadi, LDKS bisa menjadi fondasi yang kuat serta jiwa kepemimpinan yang sesuai dengan aturan.