Tidak hanya itu, banyak ekosistem laut juga sudah mulai rusak, yang akhirnya nelayan terpaksa harus mencari ikan hingga ke tengah laut, yang biasanya hanya sekitar empat sampai lima kilometer itu sudah bisa mendapat ikan.
“Totalnya sekarang nelayan ada 76 ribu se Banten, jumlah itu perlahan mulai tergerus karena industri, yang akhirnya mereka tidak menjadi nelayan lagi. Tetapi, menjadi pembudidaya, pelaku UMKM, dan lainnya,” katanya.
Neneng mengaku, tidak bisa menolak keberadaan pembangunan industri, namun diharapkan dari pihak perusahaan harus bisa memikirkan nasib nelayan, jangan sampai profesi yang telah tekuninya bertahun-tahun untuk mencari rezeki harus hilang begitu saja.
BACA JUGA: Ikan Mas, Kembung dan Kerudung, Penyumbang Inflasi Tinggi di Banten
Sehingga, perlu adanya penyeimbang seperti industri membuat jalur untuk nelayan bisa melaut, tidak merusak ekosistem laut, atau membuatkan pangkalan perahu nelayan.