Polres Metro Tangerang Kota Raih Penghargaan Pelayanan Publik Terbaik dari KemenPAN-RB

Polres
Kapolrestro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho menerima penghargaan pelayanan publik terbaik dari KemenPAN-RB. (Credit: Dok. Polres Metro Tangerang Kota For Banten Ekspres)

KOTA TANGERANG—Polres Metro Tangerang Kota menorehkan prestasi gemilang. Menyabet penghargaan sebagai Unit Penyelenggara Pelayanan Publik Terbaik Penyedia Sarana Prasarana Ramah Kelompok Rentan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) RI. Penghargaan tersebut diumumkan langsung oleh MenPAN-RB Abdullah Azwar Anas dalam acara Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Polri yang digelar di Jakarta, Selasa (9/7.2024) siang WIB.

Penyerahan penghargaan itu disaksikan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, didampingi oleh Wakapolri Komjen Pol Agus Andrianto, PJU Mabes Polri dan Para Kapolda.

Bacaan Lainnya

Penghargaan diterima langsung oleh Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho. Zain dalam keterangan rilisnya menyampaikan ucapan terima kasih serta apresiasinya kepada seluruh jajaran serta masyarakat di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota.

BACA JUGA : Waspada Perubahan Cuaca Ekstrem, Gelombang Kelvin dan Rossby Equatorial Picu Awan Hujan

Pos terkait