Terkait detail gambar kerja (DED), Pilar mengaku tahun ini diperkirakan selesai. “Desain bundaran ada penyesuaian tapi, kalau bentuknya sih kurang lebih sama dari pemenang sayembara. Cuma penyesuaian dimensinya saja dan nanti bundarannya lebih besar lagi dari desain,” terangnya.
Pria yang juga menjabat Ketua Asprov PSSI Banten tersebut menuturkan, bundaran Maruga tersebut bila sudah jadi belum pernah ada di Indonesia. Pasalnya, desainnya dibuat dari nol, desainnya original dan diperoleh secara sayembara.
“Kesulitan pembebasan tidak ada, cuma tinggal nyiapin anggaran tahun depan. Karena anggarannya saya minta untuk perbaikan pendestrian di Jalan Ciater dulu, kalau sudah rapi baik kabel dan trotoar, baru bundarannya kita bangun,” ungkapnya.
Sebelumnya, Kepala Dinas Sumber Daya Air Bina Marga dan Bina Kontruksi (DSDABMBK) Kota Tangsel Robby Cahyadi mengatakan, awalnya penataan kawasan Bundaran Maruga akan dimulai tahun ini. Namun, rencana tersebut gagal lantaran terkendala beberapa hal.