Ia juga mengapresiasi partisipasi GenBI dalam berbagai kegiatan Bank Indonesia. Ia berharap penerima beasiswa Bank Indonesia dapat menjadi pimpinan muda yang memiliki kemampuan serta wawasan yang luas.
Ameriza juga memberikan materi Leadership Insight, dimana tantangan dan kompetensi yang perlu dimiliki GenBI dalam menghadapi tantangan di masa akan datang, dan bahaya penyalahgunaan narkoba di kalangan masyarakat.
Kemudian acara dilanjutkan dengan talkshow menulis kreatif dengan narasumber Bapak Agus Mulyadi selaku penulis, blogger dan chief editor dari media mojok.co.
Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin (UIN SMH) Banten, Hidayatullah memberikan apresiasi kepada KPw BI Banten yang memiliki program pemberdayaan masyarakat melalui pemberian beasiswa kepada mahasiswa yang berprestasi.
“Saya sangat mengapresiasi program yang dilakukan oleh KPw BI Banten, dan ini perlu didorong secara finansial,” katanya. (mam)