Musim Kemarau Suhu Dingin, Di Dataran Tinggi Akan Lebih Dingin

Musim
Masyarakat diimbau untuk bisa menyesuaikan tubuhnya dari suhu dingin. (Credit Dok. Banten Ekspres)

SERANG — Ramai menjadi perbincangan, soal hawa dingin mencolok pada musim kemarau. Fenomena ini sudah terjadi selama sepekan ini di Provinsi Banten.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Klas I Serang menyebutkan bahwa, fenomena ini merupakan hal yang wajar. Sebab selalu terjadi setiap tahunnya ketika mendekati puncak musim kemarau.

Bacaan Lainnya

Suhu dingin terjadi karena letak bumi akan sangat jauh dari matahari, yang membuat pergerakan angin muson timur dari Australia menyebabkan Indonesia mengalami musim kemarau.

Tetapi, bisa mengubah suhu bumi menjadi lebih dingin dari biasanya pada malam hari hingga dini hari menjelang pagi hari.

BACA JUGA: Hujan Disertai Kilat dan Angin Kencang, Waspada Cuaca Ekstrem Terjadi di Banten

Koordinator Bidang Data dan Informasi pada BMKG Stasiun Meteorologi Maritim Kelas I Serang Banten Tatang menyampaikan, suhu dingin yang saat ini dirasakan pada musim kemarau adalah hal yang wajar. Karena setiap tahunnya dipastikan mengalaminya.

Pos terkait