Transaksi QRIS di Banten Capai Rp17,7 Triliun

QRIS
MENGIKUTI: Belasan peserta QRIS Jelajah Indonesia Banten mengikuti seremonial race di Kota Tangerang, Rabu (17/7). (CREDIT: BI BANTEN FOR BANTEN EKSPRES)

Peserta yang mengikuti QRIS Jelajah Indonesia Banten terdiri dari 5 kelompok berjumlah 13 orang, yang merupakan generasi Millennial dan generasi Z.

“Para peserta akan menjalankan serangkaian misi edukasi kepada Masyarakat mengenai inisiatif dan kebijakan Bank Indonesia di bidang sistem pembayaran,” ungkapnya.

Bacaan Lainnya

Asisten Daerah Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kota Tangerang, Ruta Ireng Wicaksono, menuturkan inovasi-inovasi digital yang telah digagas oleh Pemerintah Kota Tangerang untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam mengakses layanan dan informasi seputar Kota Tangerang.

Inovasi-inovasi tersebut antara lain Tangerang LIVE, BPHTB Online, mobil Sijampang, angkutan kota Si Benteng, dan Tax Room Juara.

“Hadirnya inovasi tersebut didukung oleh penyediaan kanal pembayaran yang beragam,” katanya.

Hingga paruh pertama tahun 2024, penerimaan pajak daerah mencapai lebih dari Rp903 milyar dan retribusi daerah sebesar lebih dari Rp32 milyar.

Pos terkait