PIN Polio Digelar Dua Tahap, 156.904 Anak Jadi Sasaran Imunisasi Polio

PIN Polio
Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie (kiri) memeteskan vaksin imunisasi polio kepada anak di Gedung Graha Widya Bhakti Puspiptek, Setu. (Credit: Tri Budi Sulaksono/Banten Ekspres)

“Kami mengimbau kepada orang tua agar anaknya dapat mengikuti Pekan Imunisasi Nasional Polio ini supaya anak terhindar dari penyakit Polio. Mari sukseskan kegiatan PIN Polio, lindungi anak anak usia 0-7 tahun dengan 2 kali pemberian tetes manis polio,” tutupnya.

Sementara itu, Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie mengatakan, sampai saat ini di wilayahnya tidak ditemukan kasus polio yang terjangkit pada anak.

Bacaan Lainnya

“Ini program nasional dan sifatnya pencegahan dengan cara pemberian 2 tetes polio dan targetnya 156.00 anak lebih di Tangsel mendapatkan vaksin polio sampai 17 Agustus mendatang,” ujarnya.

Pria yang biasa disapa Pak Ben ini menambahkan, seluruh anak skolah juga akan divaksin polio, semua dijaring sesuai target usia anak-anak tersebut.

“Target harian sebanyak-banyaknya karena sampai 17 Agustus selesai. Target hari ini 22.000 anak kita vaksin polio,” tuturnya. (bud)

Pos terkait