Timing menambahkan, siswa terlihat senang karena mereka duduk bersama dengan teman yang beda kelas, duduk mereka juga diatur agar bisa sama dengan teman beda kelas agar lebih akrab dan bisa saling kenal serta bisa berbagi.
”Makan bersama juga mengajarkan siswa untuk bisa berbagi, misalnya ada siswa yang tidak bawa makanan mereka bisa berbagi makanan dan itu salah satu sikap yang sangat di anjurkan oleh kita,” paparnya.
Ia menjelaskan, siswa juga diajarkan memghargai, misalnya mereka mendapatkan makanan dari yang lain mereka bisa menghargai pemberian dari teman mereka. Jadi, siswa lebih merasakan kebahagiaan bersama.
”Kita sangat senang, karena siswa terlihat menikmati makanan dan suasana yang penuh kebersamaan. Dengan cara ini, saya yakin siswa akan bisa bersama walaupun mereka sudah lulus,”tutupnya.(ran)