“Yang terpenting, ini adalah langkah awal kita untuk bersama-sama membangun Kabupaten Serang lebih baik lagi,” sambungnya.
Sementara itu, Ketua DPD PAN Kabupaten Serang Jaenudin mengatakan, kehadiran ketujuh pimpinan parpol non parlemen ini dalam rangka silahturahmi, sekaligus memberikan dukungan terhadap Zakiyah-Najib di Pilkada Kabupaten Serang.
Sedangkan, untuk target deklarasi diharapkan sudah bisa dilakukan pada awal Agustus 2024.
“Awalnya hanya sebatas ngobrol saja, namun karena ada kesamaan kita sambut. Selain itu, kalau secara persyaratan parpol mah sudah cukup, kemarin sudah keluar dari DPP Nasdem dan PAN, selanjutnya nanti dari PKS, dan dalam beberapa hari insya Allah dari Gerindra, Demokrat dan PPP,” katanya. (agm)