TANGERANG — Palang Merah Remaja (PMR) SMPN 7 Solear, menggelar pelatihan penanganan korban bencana. Ini agar saat ada bencana mereka bisa melakukan penangan cepat sesuai dengan standar penyelamatan yang telah ditetapkan.
Dalam latihan tersebut, para anggota PMR dilatih mengangkat korban dengan benar. Dalam mengangkat korban bencana atau kecelakaan, harus sesuai dengan aturan agar tidak terjadi sesuatu pada korban.
Kepala SMPN 7 solear Rohaeti mengatakan, latihan yang diberikan PMR SMPN 7 Solear sebagai langkah penanganan korban bencana atau korban kecelakaan. Jadi mereka saat menghadapi situasi bencana atau bertemu dengan korban kecelakaan, mereka bisa melakukan penangan kepada korban tersebut.
“Pelatihan tersebut, sebagai modal mereka dalam penangan. Jadi, saat mereka bertemu dengan korban kecelakaan ataupun menjadi relawan saat bencana, mereka bisa melakukan penanganan sesuai dengan protap yang ada,” ujarnya kepada Banten Ekspres, Kamis (1/8).