Tingkatkan Kesehatan Mental Siswa dengan 5T

Tingkatkan
KEGIATAN : Kegiatan siswa salah satu menjaga kesehatan mental siswa dalam belajar dan dunia pendidikan.(Credit: Randy/Banten Ekspres)

”Jika hal ini terjadi pada pela­jar, kemudian dibiarkan ber­larut-larut, akan menimbulkan akibat yang fatal. Menjaga ke­sehatan mental adalah kunci utama dalam menjalani kehi­dupan sehari-hari. Kesehatan mental yang terjaga dengan baik dapat membuat pelajar mampu menjalani aktivitas belajar dengan lebih opti­mal,” ujarnya kepada Banten Ekspres, Kamis (8/8).

Agus menambahkan, cara yang dapat diterapkan untuk meningkatkan kesehatan men­tal, khususnya bagi pelajar, yaitu penerapan 5T yakni Tal­king, Training, Teaching, Tools, dan Taking Care. 5T dapat di­te­rapkan agar stres mereka tak makin menumpuk dan menjadi depresi.

Bacaan Lainnya

“Dengan edukasi dan keter­bukaan untuk para pelajar, ma­ka masalah yang dihadapi dapat terselesaikan dengan tepat dan baik. Pada dasarnya gangguan jiwa ini sama dengan penyakit lain. Jika diketahui dan diagnosanya sedari dini, dapat diberi penanganan yang tepat.”paparnya.

Ia menjelaskan, pelajar yang ada sangat berbeda mentalnya, ada yang kuat dan ada yang lemah. Tetapi menjaga kese­hat­an mental siswa sangat penting dilakukan, agar me­reka tetap fokus pada tujuan mereka dan juga bisa membuat mereka lebih semangat dalam belajar.

”Mari kita menjaga mental siswa agar mereka tetap sema­ngat dalam belajar, jangan sampai mereka depresi karena kesehatan mental merasa ter­gang­gu. Saya berharap, guru bisa terus membimbing para siswa dengan baik dan benar,” tutupnya.(ran)

Pos terkait