Penerimaan Pajak Capai Rp44,95 Triliun

Penerimaan
TANGKAP LAYAR: Pimpinan Kemenkeu Satu Regional Banten memaparkan kinerja APBN Provinsi Banten 2024 secara virtual, Senin (19/8). (CREDIT: SYIROJUL UMAM/BANTEN EKSPRES)

Selanjutnya, untuk penerimaan perpajakan sektor dominan juga mayoritas tumbuh positif. Dua sektor yakni industri pengolahan, dan sektor perdagangan, menjadi sektor dengan kontribusi terbesar penerimaan pajak Banten sampai dengan 31 Juli 2024.

“Kontribusi masing-masing sektor tersebut sebesar 39,72% dan 24,48%,” ujarnya.

Bacaan Lainnya

Ia menuturkan, dalam periode yang sama ini, 11 Kantor Pelayanan Pajak (KPP) di lingkungan Kanwil DJP Banten juga mengalami pertumbuhan positif yang baik, kecuali KPP Madya Tangerang mengalami pertumbuhan negatif yang disebabkan oleh restitusi yang jatuh tempo di tahun 2024.

“Kinerja penerimaan yang terbaik hingga periode Juli 2024 dialami oleh KPP Pratama Tangerang Barat dengan capaian 70,52% dan pertumbuhan sebesar 39,21% (yoy),” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Banten, Suska mengatakan, secara umum realisasi pendapatan APBN regional Banten sampai dengan 31 Juli 2024 berkinerja sangat baik.

Pos terkait