Kepala Disporabudpar Kabupaten Tangerang Hj. Ratih Rahmawati menyambut baik terpilihnya Agus Supriyatna sebagai Ketua Umum Bapopsi Kabupaten Tangerang dan meminta langsung bergerak cepat untuk mempersiapkan atlet pelajar Kabupaten Tangerang menghadapi even-even olahraga pelajar yang akan digelar tahun 2024 dan 2025.
“Saya harap Bapopsi juga melakukan konsolidasi dengan KONI Kabupaten Tangerang dan stakeholder pembinaan olahraga pelajar di Kabupaten Tangerang. Saya juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada pak Karnadi yang mampu membawa perubahan pada Bapopsi sejak beliau dipercaya,” ucap Ratih.
Sedang Agus Supriyatna mengamini arahan dari Ratih terkait langkah konsolidasi yang harus mereka lakukan untuk meningkatkan prestasi olahraga pelajar Kabupaten Tangerang.
“Saya menerima amanah ini (Jabatan Ketua Umum) dan mengharap bantuan dan dukungan dari pengurus lain untuk bersama-sama bekerjasama untuk bisa mewujudkan prestasi terbaik atlet-atlet pelajar kita. Karena saya lihat banyak potensi dari ratusan ribu pelajar SMP dan SD se-Kabupaten Tangerang,” tukasnya.(apw)