TANGERANG — Suasana meriah terasa pada laga final Tangerang Junior League (TJL) 3 tahun 2024 yang digelar di Stadion Mini Pagedangan, Minggu (1/9/2024). Setelah menjalani 4 bulan pertandingan akhirnya SSB Farmel FC berhasil memborong gelar juara untuk dua kategori usia yang digelar yakni U-13 dan U-15.
Di kelompok usia 13 tahun Farmel FC menang atas SSB Gemilang FU-15 dengan skor tipis 1-0. Gol tunggal dilesakkan Akhdan Athaya Syafriadi pada babak kedua di menit ke-38.
Kemenangan tipis juga dicatatkan SSB Farmel FC usai membungkam SSB Remci FC dengan skor 1-0. Kemenangan SSB Farmel FC dihasilkan lewat gol yang dibuat Fardan Ary Setyawan yang uniknya dihasilkan di menit ke-38.
Gelar ganda yang dihasilkan SSB yang berhomebase di Islamic Village, Kelapa Dua gelar juara ini disambut gembira oleh owner SSB Farmel FC Eko Setiawan menurutnya apa yang diraih adalah buah kerja keras tim. Bukan saja pemain tapi pelatih, tim ofisial hingga orang tua murid.