”Kita tidak mau siswa kita berbohong sejak dini, maka kejujuran yang harus diterapkan bagus untuk siswa. Hal tersebut, agar berdampak pada kehidupannya kelak dan menjadi seorang yang selalu menjunjung kejujuran,” ujarnya kepada Banten Ekspres, Selasa (3/9).
Sri menambahkan, kejujuran di sekolah sangat mudah ditemukan, seperti apakah mereka mengerjakan tugas atau tidak dan saat mereka tidak masuk karena apa.
Hal tersebut bisa dilihat apakah mereka berbohong karena sesuatu hal atau memang ada dorongan dari orangtua mereka untuk berbohong saat di sekolah.
”Kita mudah melihat siswa berbohong atau tidak, kalau mereka tidak mengerjakan tugas alesannya apa jika benar maka siswa tersebut tidak akan takut dan berkata jujur. Faktor berbohong siswa juga ada dukungan orangtuanya, dan ini sangat kita khawatirkan dan harus segera kita perbaiki,”paparnya.