Akhir Kemarau, Kekeringan Meluas di Banten, Lebak – Pandeglang Siaga

Akhir Kemarau
Sejumlah petugas BPBD Provinsi Banten tengah menyalurkan bantuan air bersih di Kabupaten Pandeglang, belum lama ini. (Foto: BPBD For Banten  Ekspres)

Tak hanya itu, pihaknya juga terus memberikan imbauan kepada BPBD kabupaten kota yang ada di Banten, untuk dapat melakukan antisipasi dampak kekeringan, hingga potensi gempa megathrust.

“Sudah kita kirim surat secara tertulis, dan masyarakat juga diharapkan dapat memanfaatkan sebaik mungkin bantuan air bersih,” paparnya.

Bacaan Lainnya

Warga Mulai Kesulitan Air Bersih

Warga di Kecamatan Cikulur, Kabupaten Lebak, muali terdampak kekeringan. Mereka mengalami kesulitan air bersih, akibat kemarau panjang. Untuk mendapatkan air bersih, warga terpaksa mencari sumber air ke kawasan hutan.

Seperti diucapkan Badrudin, Warga Cikulur. Ia mengatakan, sudah dua pekan ini dia warga lainnya kesulitan air bersih, karena sumur yang biasa dipakai kering akibat kemarau panjang.

“Kami mencari air bersih ke sumur-sumur yang berada di hutan dengan jarak tempuh sekitar satu kilometer,” kata Badrudin, kepada BANTENEKSPRES.CO.ID , Kamis (5/9/2024).

Pos terkait