SERANG — Harga bahan pokok di Kota Serang sudah sepekan ini mengalami penurunan. Salah satu komoditas yang mengalami penurunan harga adalah cabai.
Dinas Koperasi, Usaha Mikro Kecil, Perindustrian Perdagangan (DiskopUKMPerindag) Kota Serang menyebutkan alasan dari turunnya harga cabai dan beberapa bahan pokok lainnya, yakni daya jual beli warga di Kota Serang rendah.
Berdasarkan data di lapangan, cabai merah besar dan cabai merah keriting mengalami penururan hingga Rp20 ribu. Yang semula harga per kilogram Rp45 ribu, sekarang hanya Rp25 ribu.
Selain itu cabai hijau besar dan cabai hijau rawit juga mengalami penurunan Rp5 ribu hingga Rp10 ribu. Semula perkilogram Rp35 ribu hingga Rp45 ribu, sekarang perkilogram Rp30 ribu. Lalu untuk cabai rawit merah mengalami penurunan harga sebesar Rp30 ribu, yang semula perkilogram Rp75 ribu, sekarang hanya Rp45 ribu.
Tidak hanya dari komoditas cabai, bawang merah dan tomat juga mengalami penurunan harga.