PASAR KEMIS — Jembatan roboh di Kampung Ilat, RT 02 RW 03, Desa Pangadegan, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, belum ada tanda-tanda akan diperbaiki. Padahal, jembatan adalah akses terdekat bagi anak-anak siswa SD yang akan menuju SDN Pangadegan IV.
Saking pentingnya akses jembatan itu, muncul rekaman video dari HP milik warga yang menangkap momen detik-detik jembatan roboh di Kampung Ilat, yang sedang dilalui siswa SD, Kamis (25/1/2024).
BACA JUGA: Jembatan Roboh di Kampung Ranca Ilat, Kecamatan Pasar Kemis, Akses Warga Terputus
Dalam video itu terlihat sejumlah siswa SD harus berjalan perlahan melintasi jembatan untuk tidak jatuh ke sungai. Selain viral di medsos, peristiwa itupun telah diberitakan di sejumlah media massa online, cetak dan elektronik, baik lokal hingga nasional.
Namun sayangnya, jembatan yang menghubungkan Kampung Ilat dengan Kampung Lamporan, Desa Pangadegan, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang ini, belum ada tanda-tanda akan diperbaiki.