“Klinik jantung ini, lokasinya sangat strategis, karena di Serang Timur yang jumlah penduduknya cukup padat tentu dapat melayani semua,” sambungnya.
Sementara itu, CEO Hasna Medika Group Gugun Iskandar mengatakan, meski klinik jantung ini telah dibuka namun untuk dapat melayani pasien, baru dapat dilakukan pada awal 2025 mendatang.
Di tahun ini pihaknya terlebih dahulu akan mengurus akreditasi, kredensial dan membentuk kerjasama dengan BPJS Kesehatan, supaya bisa melayani pasien BPJS Kesehatan.
“Mudah-mudahan dalam waktu tiga bulan ke depan, kita sudah bisa melayani pasien BPJS Kesehatan. Jadi, tidak ada lagi masyarakat yang tidak terlayani karena tidak ada biaya dan juga tidak ada fasilitas, semua lengkap di klinik jantung ini,” katanya.
Gugun mengatakan, Klinik Utama Jantung Hasna Medika ini memiliki pelayanan lengkap mulai dari, pendaftaran pasien melalui online, memiliki ruang rawat inap dan rawat dengan 20 set tempat tidur, memiliki Instalasi Gawat Darurat (IGD) yang standby 24 jam.