Airin Akan Perkuat Sinergi dengan Kabupaten/Kota di Banten

Airin
Bakal Calon Gubernur Banten Airin Rachmi Diany (kanan) berbincang santai dengan Direktur Utama Radar Banten Grroup Mashudi (kiri) saat berkunjung ke kantor Redaksi Radar Banten di Kota Serang, Kamis (12/9). (CREDIT: MILADI AHMAD CEMOL/BANTEN EKSPRES)

SERANG — Harmonisasi antara pemerintah provinsi dan kabupaten/kota dianggap penting untuk mensinergikan berbagai persoalan pembangunan di Banten. Jika terpilih menjadi Gubernur Banten Airin Rachmi Diany akan memperkuat sinergi dengan Bupati dan Wali Kota di Banten. Hal ini ditegaskan saat berkunjung ke Graha Pena Radar Banten, Kamis (12/9).

Menurut Airin, sejauh ini komunikasi antara pemprov dengan daerah belum terjalin harmonis. “Pemprov itu kan perwakilan pemerintah pusat di daerah dan sebagai koordinator di delapan kabupaten dan kota. Koordinasi dan komunikasi itu mudah diucapkan, tapi pengalaman saya, karena saya pernah jadi Wali Kota Tangsel seringkali kita tidak mendapatkan komunikasi yang maksimal dengan Pemprov Banten,” kata Airin, Kamis (12/9).

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi, Dongkrak Wisata Banten Selatan dengan Perbaikan Jalan Poros Desa

Ia menyadari hal tersebut terjadi karena ada berbagai keterbatasan.

Pos terkait