Dianggap Tidak Sesuai dengan Fungsinya, Stadion MY akan Ditata Ulang

Stadion
PEDAGANG: Para pedagang yang berjualan di sepanjang area Stadion Maulana Yusuf. (CREDIT: EEN AMELIA JUMIANI/BANTEN EKSPRES)

“Mereka sudah memetakan mana saja yang harus dibenahi. Intinya, memang selama ini Stadion Maulana Yusuf belum ada site plan perencanaan,” katanya, Sabtu (14/9).

Seharusnya, kata dia, untuk melihat dan melakukan pemetaan secara menyeluruh, Pemkot Serang membuat perencanaan terlebih dahulu untuk menata kawasan Stadion Maulana Yusuf.

Bacaan Lainnya

“Jadi harus ada site plan dulu, baru nanti stadion ini mau diapakan. Jadi sekarang ini sedang dalam proses,” ujarnya.

Pihaknya juga meminta OPD terkait untuk menuntaskan site plan atau perencanaan secara rinci terkait pengelolaan dan penataan Stadion Maulana Yusuf, khususnya pedagang yang saat ini menempati kawasan tersebut. “Karena ini tidak ada rencana, makanya penempatannya seperti ini. (Stadion MY) ini kan bukan aset pribadi, tapi aset negara yang harus dilindungi,” tuturnya.

Menurutnya, setiap aset negara harus sesuai peruntukkan yang mengedepankan kepentingan publik.

Pos terkait