Tarung Derajat Cetak Sejarah, M Ahsanul Bayan Persembahkan Medali Emas

Ahsanul
EMAS: Pertarungan Banten M. Ahsanul Bayan Albina (kaca mata) meraih medali emas PON usai menang atas pertarung peraih medali emas BK PON. (IST KODRAT BANTEN)

ACEH — Hari terakhir perebutan medali PON XXI Aceh-Sumut tahun 2024 cabor tarung derajat mencetak sejarah manis keikutsertaan mereka di ajang PON dengan meraih medali emas. Sejarah itu dicatat oleh petarung M. Ahsanul Bayan Albina meraih kemenangan di laga final kelas 64,1 kg – 67 kg atas atlet Jawa Barat Muhammad Ridwan.

Laga sendiri berlangsung ketat di awal ronde pertama. Ahsanul sempat terpancing permainan peraih medali emas Babak Kualifikasi PON tersebut. Namun beruntung di babak kedua dan ketiga Ahsanul Bayan mampu mengendalikan permainan dengan beberapa kali menyarangkan pukulan dan tendangan ke tubuh Ridwan.

Bacaan Lainnya

Pada akhir pertandingan yang di gelar di Bale Meuseraya Aceh, Kota Banda Aceh, tiga juri memutuskan kemenangan buat atlet asal Ciputat tersebut dengan skor 2-1.

Usai laga Ahsanul menyatakan rasa syukur atas medali emas yang diraihnya mengingat lawan yang dihadapi adalah peraih emas BK PON. Diakui Ahsanul, Ridwan merupakan lawan terberat yang dihadapinya di PON.

Pos terkait