Dewi menambahkan, praktik kali ini membuat termometer air. Mereka sebelumnya tidak tahu cara kerjanya. Setelah mereka praktik langsung mereka jadi tahu bagaimana cara kerjanya. Walaupun, sebelum praktik mereka pesimis karena bahan yang digunakan seadanya.
”Jadi, saat mereka diberitahukan ada praktik membuat termometer air. Setelah tahu bahannya, mereka sempat pesimis. Tetapi, setelah praktik dan mengerjakan langsung mereka senang karena bahan yang dibawa bisa digunakan untuk praktek,” paparnya.
Ia menjelaskan, sejauh ini siswa sangat senang sekali melakukan kegiatan praktek, karena mereka bisa semangat dalam belajar. Bahkan, para siswa juga sangat menunggu kegiatan belajar praktik dan memang kegiatan belajar praktik sangat bisa membantu untuk keberlangsungan pendidikan.
”Para siswa sangat senang, karena praktik bisa membuat siswa lebih aktif dan juga bisa membuat siswa lebih kreatif. Selain itu, belajar praktik bisa membuat siswa bisa lebih semangat dalam praktik belajar dan itu harus dilakukan agar membangkitkan semangat belajar siswa,”tutupnya.(ran)