Pemkot Tangerang Resmikan Green House Kampung Sirih

Green House
Asda II Kota Tangerang, Ruta Ireng Wicaksono bersama jajaran PT Pertamina Patra Niaga Shafthi melakukan pengguntingan pita sebagai tanda diresmikannya Green House Kampung Sirih, Kamis (26/9/2024). (Credit: Abdul Aziz Muslim/Banten Ekspres)

“Kini Kampung Sirih telah memiliki Green House sebagai lahan edukasi masyarakat bagi siapa pun mereka yang berkunjung ke Kampung Sirih Mekarsari. Selain itu, Kampung Sirih juga memproduksi pakaian dengan konsep eco print dan yang terbaru ialah sirih celup dengan nama SiJale atau Sirih Jahe dan Lemon,” kata Alex

Menurutnya, masyarakat Kampung Sirih terus dilatih dan ditingkatkan kompetensinya secara komunikasi hingga teknik marketing. Dimana, Kampung Sirih akan dikonsep menjadi wilayah rujukan untuk pusat edukasi dan pengembangan UMKM.

Bacaan Lainnya

“Kami terbuka lebar untuk masyarakat umum bahkan lintas daerah yang sama-sama mau belajar terkait pengembangan UMKM, penataan Green House hingga pemasaran produk. Misal sekolah atau pun organisasi dan kelompok masyarakat yang sama-sama mau belajar,” pungkasnya. (ziz)

Pos terkait