Pimpinan Dewan Kota Tangerang Terbentuk

Pimpinan DPRD
Ketua DPRD dari Fraksi Golkar Rusdi Alam, Wakil Ketua 1 dari Fraksi PDI-Perjuangan yakni, Andri S Permana, Wakil Ketua 2 dari fraksi PKS, yakni Arief Wibowo serta Wakil Ketua 3, Turidi Susanto dari Fraksi Gerindra.

“Kekurangannya kita perbaiki terutama komunikasi eksternal karena peran DPRD hari ini yang paling harus ditingkatkan sebagai jembatan komunikasi masyarakat kepada penyelenggara pemerintahan,” paparnya.

Andri menuturkan, dia mendapatkan kursi pimpinan DPRD merupakan penugasan dari internal partainya yang harus dijalankan dengan sebaik-baiknya. Pasalnya, PDI-Perjuangan merupakan partai yang paling solid secara organisasi di internal partainya.

Bacaan Lainnya

“Sebagai kader partai apa yang diperintahkan sebagai penugasan, kita jalankan perintah partai dengan sebaik-baiknya. Ini menunjukan ke publik bahwa PDIP merupakan partai yang paling solid secara organisasi di internal partai,” katanya.

Dia menyebut, fraksi PDI-Perjuangan juga sudah menugaskan kadernya dalam pembentukan alat kelengkapan dewan (AKD) .

Pasalnya, Gatot Wibowo yang merupakan Ketua DPC PDI-Perjuangan Kota Tangerang diposisikan sebagai Ketua Fraksi PDI-Perjuangan. Hal itu guna menguatkan peran partainya di dalam lingkup DPRD Kota Tangerang.

Pos terkait