”Pelatihan ini akan dibarengi dengan pemberian bantuan agar mereka bisa memulai usaha dan mandiri secara ekonomi,” ujarnya.
Dalam kunjungan tersebut, Maesyal juga menekankan pentingnya kolaborasi antara masyarakat dan pemerintah untuk memastikan bahwa semua program tersebut berjalan efektif dan tepat sasaran.
Dengan program-program yang telah dirancang, Maesyal berharap bisa membawa Kabupaten Tangerang ke arah yang lebih baik, di mana semua warga merasakan manfaat dari pembangunan yang berkelanjutan dan merata di segala sektor.(sep)