“Saya tegaskan bahwa Banten akan maju, adil merata jika tidak korupsi. Tidak korupsi itu pesan moral, seorang pemimpin harus punya komitmen untuk tidak korupsi,” tambahnya.
Untuk itu ia bersama wakilnya, Dimyati Natakusumah bersama-sama ingin masyarakat Banten semakin maju, dengan cara berinvestasi di bidang pendidikan, melalui program sekolah gratis SMA/SMK/MA Negeri dan Swasta.
“Saya dengan Pak Dimyati punya niatan untuk menggratiskan SMA/SMK/MA Negeri dan Swasta. Itu bisa kita wujudkan asal tidak korupsi,” tegasnya. (mam)