Pj Bupati: Membangun Masyarakat Yang Lebih Baik, Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

Pj
MOTIVASI: Pj Bupati Tangerang Andi Ony meminta pemerintah dan masyarakat menjadikan MAulid Nabi Muhammad SAW sebagai momen menciptakan masyarakat yang lebih baik.(Credit: Humas Pemkab Tangerang)

Pj Bupati Tangerang Andi Ony mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah memban­tu ter­laksananya peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H ting­kat Kabupaten Tangerang.

Pada kesempatan tersebut, dirinya juga mengajak jamaah yang hadir untuk dapat kembali hadir ber­sama-sama pada acara Kabupaten Tangerang Bershalawat dalam rangka HUT ke-392 Kabupaten Tangerang yang akan dilaksanakan di Alun-alun Tigaraksa tanggal 9 Oktober 2024.

Bacaan Lainnya

”Mari kita bershalawat bersama besok di Alun-alun Tigaraksa, nanti akan dimulai ba’da asar. Jadi sore hari kita bershalawat akan dipimpin oleh Abuya Muhtadi Al Bantani,” ajaknya

Dia juga mengajak seluruh masya­rakat untuk bersama-sama menye­marakan peringatan HUT Kabu­paten Tangerang untuk menciptakan Kabupaten Tangerang yang religius dan semakin gemilang.

Peringatan Maulid kali ini meng­hadirkan penceramah kondang, Ustadz Hamanis (Hannan, Mannan, Ihsan), yang dalam tausiyahnya mengingatkan jamaah akan penting­nya mengikuti teladan Rasulullah dalam setiap aspek kehidupan.

Pos terkait