SDN Cibugel 2 Bersama Lakukan Perawatan Lingkungan Sekolah

SDN
KERJASAMA: Orang tua Siswa dan guru mela­kukan kebersihan bersama di lingkungan sekolah.(Credit: Randy/Banten Ekspres)

TANGERANG — SDN Cibugel 2 mengajak orang tua siswa dan para siswa untuk merawat lingkungan sekolah sebagai sekolah sehat dan bersih dari sampah. Para orang tua sangat antusias dalam melakukan perawatan ling­kungan sekolah agar tetap bersih.

Kegiatan tersebut, dilakukan agar semua siswa dan orang tua bisa menjaga dan merawat lingkungan sekolah demi kebersamaan. Bah­kan, program tersebut dilakukan seminggu sekali untuk bisa mendapatkan sekolah sehat dan bersih agar siswa bisa lebih nyaman saat belajar mengajar di sekolah.

Bacaan Lainnya

Kepala SDN Cibugel 2 Martini Rahayu me­ngatakan, kegiatan tersebut dilakukan untuk bisa merasakan bersama sekolah sehat dan bersih, bahkan orang tua sendiri terlihat sangat antusias dan tidak keberatan saat bersama melakukan perawatan terhadap lingkungan sekolah.

”Ini kita lakukan untuk bersama, jadi semua­nya bisa bersama merawat lingkungan sekolah agar tetap bersih dan sehat bahkan bisa men­jadi sekolah sehat,” ujarnya kepada Banten Ekspres, Senin (7/10).

Pos terkait