Police Goes to School, Didik Pelajar Tertib Lalin

Police Goes to School
Kanit Kamsel Polres Tangsel Ipda Panji Setiawan (tengah) foto bersama siswa SMAN 12 Tangsel saat melakukan program Police Goes to School. (Credit: Polres Tangsel For Banten Ekspres)

PAMULANG—Anggota Sat Lantas Polres Tangsel mendatangi SMAN 12 Kota Tangsel, Kamis (10/10/2024). Kedatangan personel lantas tersebut untuk melaksanakan program “Police Goes to School” di sekolah tersebut.

Kanit Keamanan Keselamatan (Kamsel) Polres Tangsel Ipda Panji Setiawan mengatakan, program tersebut merupakan program Polri untuk mendekatkan polisi dengan masyarakat, khususnya kepada pelajar.

Bacaan Lainnya

“Juga memberikan edukasi kepada pelajar terkait tertib hukum,” ujarnya kepada BANTENEKSPRES.CO.ID, Kamis (10/10/2024).

Panji menambahkan, Police Goes to School merupakan sebuah program gagasan Polri untuk memberikan kegiatan pendidikan di sekolah oleh anggota Polri melalui metode sosialisasi, ceramah, seminar lainnya.

“Kita rutin melaksanakan program Police Goes to School. Ini merupakan perintah dari Kapolres Tangsel AKBP Victor Daniel Henry Inkiriwang dan Kasat Kantas AKP Rohmatullah,” tambahnya.

BACA JUGA :
TLH Selundupkan Narkoba dalam Kemasan Kopi Saset

Pos terkait