Normalisasi Saluran Air, DBMSDA Kabupaten Tangerang Hadapi Banjir di Kemiri

Normalisasi
BERSIAP: Kepala DBMSDA Kabupaten Tangerang Iwan Firmansah (kanan) saat diwawancarai terkait kesiapan menangani banjir di wilayah Kemiri.(Credit: Asep/Banten Ekspres)

KEMIRI — Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kabupaten Tange­rang melalui Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Sumber Daya Air IV, melaksanakan program nor­malisasi Saluran Pembuang Susukan di Desa Karang Anyar, Kecamatan Kemiri.

Program ini merupakan lang­kah rutin dalam mencegah banjir yang sering melanda daerah Desa Karang Anyar, Ke­camatan Kemiri terutama saat hujan deras yang menye­babkan debit air meningkat.

Bacaan Lainnya

Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kabupaten Tangerang, Iwan Firmansah menjelaskan, nor­malisasi saluran ini dilakukan untuk memastikan aliran air dapat berjalan lancar dan tidak tersumbat oleh lumpur, sampah plastik, atau tanaman liar.

”Normalisasi ini sangat pen­ting, karena penyumbatan sa­luran adalah salah satu pe­nye­bab utama banjir. Dengan upaya ini, kami berharap ma­syarakat terhindar dari genang­an air yang mengganggu akti­vitas sehari-hari,” ujar Iwan, Senin (14/10/2024).

Pos terkait