TANGERANG — SMPN 1 Kemiri menggelar lomba membuat anyaman dari sedotan plastik. Pembuatan anyaman tersebut sebagai salah satu kegiatan HUT Kabupaten Tangerang yang dilombakan antar siswa.
Para siswa sangat antusias. Mereka telah menyiapkan bahan-bahan untuk dijadikan anyaman. Setelah jadi dan dinilai, anyaman tersebut akan di pajang disemua sudut kelas dan juga sekolah sebagai apresiasi hasil kerajinan siswa.
Kepala SMPN 1 Kemiri Koid Munajat mengatakan, anyaman yang dibuat siswa salah satu kerajinan yang akan dilombakan antar siswa dalam rangka HUT Kabupaten Tangerang. Selain itu, para siswa juga melatih motorik mereka dengan membuat anyaman dari sedotan plastik.
”Ada beberapa lomba yang kami gelar, tetapi yang paling banyak antusias adalah membuat anyaman dari sedotan. Hampir semua siswa yang ada di SMPN 1 Kemiri mengikuti lomba membuat anyaman dari sedotan plastik,” ujarnya kepada Banten Ekspres, Sabtu (12/10).