SMPN 2 Rajeg Terima Tim Adiwiyata, Sosialisasikan Sekolah Adwiyata dan Program GPBHLS

SMPN
SOSIALISASI: SMPN 2 Rajeg menerima tim Adiwiyata Kabupaten Tangerang untuk memberikan sosialisasi tentang sekolah Adiwiyata dan program GPBHLS.(Credit: Randy/Banten Ekspres)

Timing menambahkan, pi­haknya telah menjalankan be­berapa program yang telah disosialisasikan. Program ter­sebut masih terus berjalan de­ngan tujuan, siswa nanti bisa ikut andil menuju sekolah Adiwiyata. Ini karena kekikut­sertaan siswa penting agar me­reka bisa merasakan proses program sekolah Adiwiyata.

”Kita juga akan mengajak sis­wa. Jadi siswa akan bisa men­jalankan program tersebut. Sis­wa juga bisa merasakan pro­­sesnya. Ketika kita menda­patkan predikat sebagai sekolah Adiwiyata, siswa bisa merasakan puas karena mereka terlibat dalam proses sekolah Adiwi­yata,” paparnya.

Bacaan Lainnya

Ia menjelaskan, program yang telah dijalan oleh SMPN 2 Rajeg adalah sekolah sehat dan seko­lah bebas dari sampah. Semua telah dilakukan para guru dan siswa yang terus di­lakukan agar sekolah terbebas dari penyakit yang diakibatkan dari sampah dan juga sekolah yang kotor.

”Alhamdulillah, secara ber­tahap kita akan terus menja­lankan program sekolah Adiwi­yata. Jadi, saat kita mendapat­kan predikat Adiwiyata kita merasakan hasilnya. Memang, membutuhkan waktu yang lumayan tetapi semua itu harus ada proses yang kita laku­kan,” tutupnya.(ran)

Pos terkait