Dengan demikian, diharapkan upaya edukasi dan sosialisasi mengenai keselamatan berkendara dapat lebih ditingkatkan, terutama di kalangan generasi muda.
Selain itu, bila membandingkan dengan data 2023, dimana pelanggaran yang terjadi sebanyak 817.069 kasus, dengan rincian 424.370 tilang dan 392.699 teguran.
“Tentunya diharapkan angka pelanggaran pada 2024 ini dapat menurun dibandingkan pada tahun sebelumnya sehingga dapat dijadikan indikator bahwa kesadaran masyarakat akan keselamatan dan ketertiban berlalu lintas sudah mulai meningkat,” tutupnya.
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Tangsel AKP Rohmatullah mengatakan, Operasi Zebra 2024 dilaksanakan dengan sistem tilang elektronik (ETLE). “Tujuan dilaksanakannya Operasi Zebra adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang tata tertib lalu lintas,” ujarnya.
Rohmatullah menambahkan, dalam melaksanakan operasi pihaknya lebih mengedepankan edukasi dan persuasif kepada penguna jalan dengan pendekatan humanis.