Perbanyak Pembangunan Embung, Maesyal Siapkan Solusi Atasi Banjir

Perbanyak
CURHAT: Calon Bupati Maesyal Rasyid (kanan) di dampingi Azis Gagap mendengarkan curhatan ibu-ibu di Perumahan Puri Tigaraksa.(Credit: Ist Timses)

TIGARAKSA — Calon Bupati Tangerang nomor urut 2, Moch. Maesyal Rasyid membawa pro­gram atasi banjir. Hal itu diung­kapkan saat bertatap muka dengan warga Perumahan Puri Tigaraksa.

Kata Maesyal, program pena­nganan banjir yang sudah dila­kukan Bupati Tangerang periode 2018 — 2023, A. Zaki Iskandar, akan dilanjutkan. Yakni, memper­banyak pembangunan kantong penampungan air atau embung di 29 kecamatan. Serta normalisasi sungai dan anak sungai.

Bacaan Lainnya

”Kami, saya dan bu Intan men­datangi warga itu gunananya men­­dengar dan melihat langsung di lapangan. Kaitan masalah ban­­jir, nanti kita akan survei la­pangan guna mengurut masalah dan mencari solusi dengan dise­suaikan anggaran,” jelasnya ke­pada warga, Kamis (24/10/2024).

Maesyal menyatakan, program normalisasi saluran, sungai dan anak sungai bukan saja sekedar penanganan banjir. Akan tetapi berbarengan dengan ketahanan pangan dengan perbaikan irigasi di lumbung pertanian.

Pos terkait