Sebab, Kota Tangerang merupakan wilayah dengan penduduk multietnis. Beragam etnis budaya ada di Kota Tangerang, seperti Betawi, Sunda, Jawa bahkan Tionghoa dan etnis lainnya.
Menurutnya, beragam tradisi dan seniman yang ada di Kota Tangerang dari berbagai etnis akan meramaikan Festival Budaya yang dikemas dalam kirab budaya, parade pendekar, bazar kebudayaan, hingga berbagai perlombaan seni budaya.
“Kota Tangerang ini kita akulturasi. Maka itu, kita akan menghadirkan seniman-seniman dengan kebudayaannya masing-masing kita juga akan menghadirkan musim akustik, musik kasidah, seni tari, silat yang bakal kita lombakan nanti,” ujarnya.
“Nah untuk tempatnya perlombaan selain di venue utama yaitu Taman Elektrik, kita akan gunakan gedung kesenian yang ada di kawasan Modernland,” sambungnya.
Dia menyebut, dalam gelaran Festival Budaya, pihaknya akan menghadirkan. Grup band papan atas bergenre musik cadas heavy metal, yaitu Jamrud yang akan tampil pada sabut, 2 November 2024 sekira pukul 20.00 WIB