Rapat Guru Tingkatkan Mengajar Guru

Rapat
RAPAT: Rapat dilakukan SDN 5 Rajeg sebagai pengarahan kepada guru tentang mengajar yang efektif.(Credit: Randy/Banten Ekspres)

TANGERANG — Untuk me­ningkatkan kualitas pendi­dikan, SDN V Rajeg menggelar rapat guru dengan kepala sekolah. Rapat guru dilakukan, sebagai bentuk evaluasi para guru saat mengajar dengan para siswa.

Dari hasil laporan tersebut, akan diketahui sejauh mana para guru memberikan metode pendidikan dan pembelajaran kepada siswa. Karena penting untuk bisa mengetahui kualitas guru dalam kegiatan belajar mengajar.

Bacaan Lainnya

Kepala SDN 5 Rajeg Nani Ruk­mini mengatakan, rapat dengan guru dilakukan untuk evaluasi, dari situ pihaknya akan mengetahui kualitas guru dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan siswa. Wa­laupun dengan menggu­nakan metode merdeka belajar rapat dengan guru harus tetap dila­kukan.

”Kalau hanya sekedar meng­ajar tanpa memberikan efek kepada siswa maka tidak akan bisa meningkatkan kualitas pen­didikan, dengan kita mela­kukan rapat evaluasi akan keta­huan cara guru dalam mem­berikan pembelajaran yang ber­­kaitan,” ujarnya kepada Banten Eks­pres, Sabtu (26/10).

Pos terkait