Hermanto menambahkan, guru yang ada juga harus bisa memahami kondisi siswa, karena harus bisa ekstra sabar dalam memberikan bimbingan kepada siswa SD dan tidak perlu dengan kekerasan ataupun marah-marah jika siswa tidak cepat tanggap.
”Kalau di lihat, guru yang ada dengan sabar menerima dan memberikan materi pembelajaran kepada siswa. Karena, itu sebuah kuncian dalam pembelajaran yang sukses,”paparnya.
Ia menjelaskan, semangat siswa terlihat saat mereka berebut saat diminta maju ke kelas menyelesaikan tugas di papan tulis, yang mereka lakukan sangat membantu para guru karena mereka sendiri yang maju.
”Target tercapai terlihat dari siswa yang benar-benar serius, bahkan siswa juga akan terlihat bahagia dalam menerima pembelajaran yang mereka terima dari guru mereka. Maka itu, kita harus benar sabar dalam menghadapi siswa SD karena butuh ketelatenan dalam membimbing mereka,” tutupnya.(ran)