Musim Hujan Kasus Kebakaran Tinggi

Musim Hujan
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Tangsel Ahmad Dohiri Adam. (Credit: Tri Budi Sulaksono/Banten Ekspres)

CIPUTAT—Saat ini sudah mulai masuk musim hujan. Namun, masyarakat harus tetap waspada bahaya kebakaran. Hal hal tersebut lantaran kejadian kebakaran tidak mengenal musim dan bahkan kasus kebakaran masih tinggi.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Tangsel Ahmad Dohiri Adam mengatakan, saat ini sudah mulai masuk musim penghujan namum, kasus kebakaran masih saja terjadi diwilayahnya.

Bacaan Lainnya

“Awal musim penghujan masih saja terjadi kasus kebakaran,” ujarnya kepada BANTENEKSPRES.CO.ID, Kamis (7/11).

Dohiri menambahkan, sampai awal November 2024 kasus kebakaran yang terjadi diwilayahnya telah mencapai 87 kasus. Kenaikan kebakaran cukup tinggi terjadi dari Mei hingga Oktober lalu.

Mayoritas objek yang terbakar adalah lapak barang bekas, tiang maupun gardu listrik, rumah, industri dan pergudangan. “Paling banyak itu kebakaran karena korsleting listrik,” tambahnya.

Menurutnya, memasuki musim penghujan ini belum semua wilayah diguyur hujan dan masih banyak pohon maupun dedaunan yang masih kering. Terlebih saat siang hari masih kerap terjadi cuaca panas terik matahari.

Pos terkait