“Target akhir 32 Desember, kita harap jauh sebelum itu selesai,” jelasnya.
Sementara itu, Komisaris Utama Independen Bank Banten, Hoiruddin Hasibuan mengatakan, dalam RUPS-LB ini juga dilakukan perombakan pada jajaran komisaris dan direksi.
Untuk jajaran direksi, Direktur Utama Bank Banten masih dijabat oleh Muhammad Busthami, Direktur Bisnis dijabat oleh Bambang Widyatmoko, sedangkan Rodi Judo Dhano menjadi Direktur Operasional. Sedangkan untuk Eko Virgianto menjabat sebagai Direktur Kepatuhan. “Jadi ada pergeseran pak Bambang mengisi pak Rodi, dan sebaliknya. Jadi suite,” katanya.
Sementara, untuk jajaran komisaris, Komisaris Independen Bank Banten masih dijabat oleh Hoiruddin Hasibuan dan Deden Riki Hayatul Firman, dan itu sudah disetujui oleh OJK.
Sedangkan untuk Komisaris perwakilan dari Pemerintah Provinsi Banten diganti, dari semula dijabat oleh Virgojanti menjadi Usman Assidiqi Qohara.