Siswa SDN Sukamanah Dapat Informasi Makanan Bergizi

Siswa
SOSIALISASI: Siswa SDN Sukamanah mendapatkan sosialisasi makanan bergizi dari guru mereka agar siswa tau mana saja makanan yang bergizi untuk tubuh mereka.(Credit: SDN Sukamanah For Banten Ekspres)

TANGERANG — Siswa SD perlu terus kebutuhan gizinya terpenuhi. Hal tersebut untuk bisa meningkatkan pertum­buhan siswa.

Makanan bergizi ini agar mereka bisa tumbuh kem­bang dengan sehat tanpa ada penyakit yang mereka derita. Apalagi, kebutuhan gizi sangat penting agar mereka menghindari siswa terkena stunting. Bahkan, para siswa juga harus dapat penyuluhan mengenai gizi. Ini agar mereka tahu mana saja makanan yang perlu dikonsumsi untuk me­ning­katkan gizi dan menghindari makanan berbahaya.

Bacaan Lainnya

Kepala SDN Sukamanah Lia Herliani mengatakan, siswa SD masih sangat butuh gizi yang cukup, dengan mem­berikan pengetahuan mengenai gizi, siswa akan tahu mana saja makanan yang wajib dikonsumsi untuk bisa meningkatkan gizi me­reka dan gizi tercukupi.

”Yang paling dasar adalah makanan 4 Sehat 5 Sempurna. Itu sangat dasar dan sangat penting untuk siswa ketahui. Apalagi, makanan tersebut sangat mudah di dapat bah­kan di rumah mereka juga pasti ada,”ujarnya kepada Banten Ekspres, Rabu (13/11).

Pos terkait